contoh desain taman vertikal

Contoh Desain Taman Vertikal (Vertical Garden) yang Sederhana & Mudah Dibuat

Ada banyak sekali contoh desain taman vertikal yang bisa Anda buat sendiri di rumah, walau memang harus memperhatikan beberapa hal penting saat proses pembuatan taman, termasuk pemilihan jenis tanaman itu sendiri.

Taman vertikal atau vertical garden menjadi salah satu alternatif bagi Anda yang ingin memiliki taman namun dengan lahan terbatas. Benar sekali, karena dibuat secara vertikal atau tegak lurus, tentu tidak akan memakan banyak tempat.

Hampir semua contoh desain taman vertikal bisa Anda terapkan baik itu di dalam rumah bahkan apartemen dengan segala keterbatasan lahan yang ada. Namun, pastikan juga Anda memilih contoh desain taman vertikal yang sesuai dengan rumah Anda. Karena apabila salah dalam memilih sebuah konsep taman vertikal, akan mengurangi keindahan taman itu sendiri.

Nah, karena itulah kali ini kami akan membagikan kepada Anda beberapa contoh desain taman vertikal yang bisa menjadi bahan pertimbangan saat Anda akan membuatnya sendiri di rumah. Apa saja contoh desain taman vertikal tersebut? berikut ini penjelasan lengkapnya.

7 Contoh Desain Taman Vertikal / Vertical Garden

Taman vertikal tidak hanya memberikan keindahan kepada para penghuninya, tapi juga beragam manfaat mulai dari meredam polusi udara, penahan panas matahari, sampai suplai oksigen yang melimpah.

Tentu saja dengan beragam manfaat tersebut rumah akan jauh lebih sejuk dan nyaman. Terdapat pula sebuah penelitian yang membuktikan bahwa berkebun, atau merawat tanaman akan mengurangi tingkat stres. 

Menariknya, taman vertikal juga bisa Anda buat sendiri di rumah dengan beragam penyesuaian. Baik dari segi biaya, jenis tanaman dan sebagainya. Namun, semua itu akan ditentukan dari contoh desain taman vertikal yang Anda pilih.

Untuk Anda yang belum memiliki gambaran akan menggunakan konsep taman vertikal seperti apa, maka Anda bisa mengikuti beberapa contoh desain taman vertikal yang sudah kami siapkan di bawah ini.

Desain Taman Vertikal Susunan Pot

contoh desain taman vertikal
Sumber: Lamudi.com

Contoh desain taman vertikal pertama akan mudah untuk Anda buat sendiri yakni memanfaatkan pot tanaman. Tentu saja pot ini bisa menggunakan pot baru atau bekas sesuai dengan kreasi Anda. Namun, pastikan semua pot memiliki ukuran yang sama agar menimbulkan kesan yang rapi.

Sedangkan untuk struktur taman terbuat dari besi, dengan lubang di bagian tengah untuk tempat pot dan Anda tinggal memasukan pot pada lubang besi tersebut. cukup mudah bukan? Desain taman vertikal ini akan sesuai untuk Anda terapkan pada taman luar ruangan, ya.

Memanfaatkan Balkon Rumah

desain taman vertikal
Sumber: Lamudi.co.id

Balkon adalah area yang sering dibiarkan kosong begitu saja, padahal dinding pada balkon juga bisa Anda manfaatkan sebagai taman vertikal. Selain membuat rumah menjadi lebih sejuk dan mencegah polusi, area ini juga bisa Anda manfaatkan sebagai spot foto.

Taman vertikal memang menjadi solusi untuk siapa saja yang ingin memiliki taman dengan area terbatas. Hal tersebut juga berlaku pada Anda yang ingin memanfaatkan tembok pada area balkon menjadi taman vertikal.

Untuk alat dan bahan, pastikan Anda melapisi tembok dengan terpal terlebih dulu agar kelembaban yang ditimbulkan karena tanaman dan air tidak meresap ke dalam tembok. Pastikan juga area balkon mendapatkan sinar matahari yang cukup atau sesuai dengan tanaman yang Anda pilih.

Taman Vertikal Indoor

taman vertikal minimalis

Jangan khawatir apabila Anda tidak memiliki area balkon, karena taman vertikal tetap bisa anda bangun di dalam rumah. Benar sekali, taman di dalam ruang ini akan membuat udara di dalam rumah semakin segar.

Jangan lupa untuk memperhatikan setiap bahan yang Anda gunakan, dan pastikan pula untuk membuat penampung di bagian bawah agar setiap air bisa mengalir di sana. Anda pun juga bisa menggunakan sistem penyiraman otomatis dengan bantuan beberapa tambahan perangkat.

Untuk perawatan? Karena berada di dalam rumah yang artinya tidak mendapatkan sinar matahari langsung, Anda perlu menggantinya dengan lampu yang memang khusus untuk tanaman indoor. Saat ini ada banyak sekali pencahayaan buatan yang akan membuat taman Anda tetap hidup walau di dalam ruang.

Taman di dalam rumah memang perlu perawatan dan biaya yang lebih mahal seperti membuat cahaya buatan dan sebagainya. Namun, semua itu akan terbayar dengan ruangan yang jauh lebih hijau dan menyegarkan.

Bukan hanya dari segi penggunaan alat dan bahan, tapi taman di dalam rumah juga harus menggunakan tanaman khusus. Yang artinya Anda harus memilih tanaman hias dengan kebutuhan cahaya rendah. Hal tersebut akan membuat tanaman jauh lebih mudah untuk beradaptasi di dalam ruangan.

Rumah Tropis dengan Taman Vertikal

taman vertikal tropis

Menariknya, contoh desain taman vertikal tidak harus diterapkan pada area terbatas. Untuk Anda yang memiliki ruang lebih luas, Anda bisa menerapkan contoh desain taman vertikal untuk membuat rumah bertemakan tropis yang penuh dengan tumbuhan.

Tentu rumah dengan konsep tropis tidak bisa Anda bangun dengan waktu singkat, butuh waktu yang cukup lama sampai tanaman benar-benar tumbuh di seluruh area yang diinginkan. Walau berada di luar ruang, pastikan Anda memadukan semua tanaman sesuai dengan masing-masing karakter.

Ada beberapa jenis tanaman yang membutuhkan cahaya rendah dan tingkat penyiraman yang rendah pula. Jenis tanaman seperti itu tentu tidak akan bisa Anda campur dengan tanaman yang membutuhkan penyiraman setiap saat.

Beberapa area yang sesuai untuk contoh desain taman vertikal ini adalah area belakang rumah. Tentunya setiap desain harus memperhatikan luas dari area yang Anda miliki. pastikan pula Anda menggunakan material alami agar memberikan kesan resort yang semakin kental.

Taman Vertikal di Pagar Beton

pagar taman vertikal
sumber: berita99.co

Area pagar juga bisa Anda manfaatkan sebagai contoh desain taman vertikal, lho. Memang ada banyak pagar yang bisa Anda jadikan taman vertikal, tapi akan lebih sesuai apabila pagar beton. Kenapa? Hal tersebut karena beton memberikan kesan yang lebih kokoh dan cocok untuk segala jenis tanaman.

Pastikan Anda sudah membuat konsep atau desain tersebut sebelumnya agar setiap tanaman terletak sesuai dengan yang diinginkan. Atau, apabila memang sudah terlanjur, Anda bisa menggunakan tambahan karpet geotextile yang ditempel pada area pagar.

Vertikal Garden di Atas Kolam

contoh desain taman vertikal

Untuk Anda yang memiliki kolam di rumah, baik itu kolam ikan atau kolam renang juga bisa membuatnya tampak lebih segar dengan tambahan taman vertikal pada area tembok yang kosong. Anda bisa menambahkan wiremesh atau kawat besi di bagian atas sebagai tempat pot tanaman.

Pilihlah tanaman jenis merambat untuk mengisi taman yang ada di atas kolam agar nantinya bisa menutupi semua area yang kosong. Memang butuh waktu, tapi secara perlahan tanaman tersebut akan tumbuh, kok.

Anda juga tidak harus menggunakan rangka besi, karena masih ada banyak bahan lain sebagai tempat tanaman seperti karpet khusus dan sebagainya. Semua itu bisa Anda sesuaikan dengan konsep dan budget yang dimiliki.

Membuat Taman Vertikal di Kolom / Tiang

taman vertikal indoor

Tiang atau kolom adalah elemen yang sering sekali ada di dalam rumah, khususnya rumah dengan ukuran cukup besar. Anda juga bisa memanfaatkan kolom atau tiang tersebut menjadi taman vertikal. Daripada dibiarkan kosong begitu saja, akan lebih baik kalau diubah menjadi media bercocok tanam.

Untuk membuatnya, Anda perlu menambahkan karpet geotextile mengelilingi area tiang yang nantinya berfungsi sebagai tempat tanaman. Jangan lupa juga untuk menggunakan lampu khusus untuk tanaman di dalam rumah agar tanaman tetap bisa tumbuh walau dengan pencahayaan yang minim.

Penutup

Hampir semua area pada dasarnya bisa Anda gunakan sebagai taman vertikal, terlebih apabila diperhatikan contoh desain taman vertikal di atas bisa memanfaatkan ruang kosong yang sebelumnya kurang terpakai.

Contoh desain taman vertikal memang menjadi hal yang penting untuk diperhatikan. Namun, jangan lupa juga untuk menggunakan tanaman yang cocok untuk taman vertikal, agar taman tidak hanya indah tapi juga bertahan lama.

Sebagai contoh, tanaman yang membutuhkan tingkat cahaya tinggi tentu tidak akan sesuai dengan contoh desain taman vertikal di dalam rumah. Bagi Anda yang masih bingung memilih jenis tanaman, bisa melihat artikel mengenai tanaman yang cocok untuk taman vertikal.

Selain beberapa poin tersebut, jangan lupa juga Anda sudah memahami setiap langkah cara membuat taman vertikal yang benar. Ada beberapa alat dan bahan yang memang khusus digunakan untuk taman vertikal.

Jadi, itulah beberapa contoh desain taman vertikal yang pada dasarnya sangat banyak dan beragam. Silahkan kreasikan ide Anda dengan lahan yang dimiliki. Apabila memang Anda memperhatikan setiap poin yang kami bagikan, besar kemungkinan tanaman bisa tumbuh dan bertahan lama.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *